Visi

Menjadi Pengelola Dana Sosial Keagamaan Buddha yang selalu lebih baik dalam pengelolaan dan pelayanan umat di Indonesia Timur, khususnya Jawa Timur.

Misi

  1. Mengkoordinasikan pengumpulan dana sosial keagamaan Buddha secara sistematis, akuntabel dan lebih baik dalam berbagai sektor, baik sektor retail maupun korporasi untuk seluruh Umat Buddha.
  2. Menjamin terselenggaranya administrasi pengumpulan dana dan penyaluran dana yang tepat sasaran dan akuntabel.
  3. Mengedukasi umat Buddha secara aktif dan proaktif sehingga tercipta kesadaran dan kebersamaan umat Buddha untuk memberikan dana sosial dan keagamaan Buddha.
  4. Menyalurkan dana sosial keagamaan Buddha secara lebih baik dan akuntabel melalui 7 bidang pengembangan yaitu : bidang keagamaan, bidang pendidikan, bidang kesehatan, bidang seni dan budaya, bidang sosial dan kemasyarakatan, bidang pemberdayaan ekonomi umat Buddha dan bidang lingkungan hidup.