Pada tanggal 17 Desember 2025, Yayasan Dana Paramita Majapahit (YDPM) telah menyalurkan bantuan dana sejumlah uang Rp. 150.000.000 kepada Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia. Dana tersebut digunakan untuk membantu program Bebenah Kampung Surabaya.
Hal tersebut sejalan dengan salah satu bidang pengembangan YDPM sebagai lembaga pengelola dana paramita yaitu Bidang Sosial Kemasyarakatan. Semoga dengan bantuan dana tersebut dapat menambah kekuatan tim Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia dalam membangun rumah layak huni bagi para penerima bantuan. Terima kasih atas jalinan baik ini.
Terima kasih kepada donatur. Semoga kebajikan tersebut melimpah kepada semua makhluk.
(klik di sini untuk melihat tanda terima)
Sabbe Sattā Bhavantu Sukhitattā / Semoga semua makhluk hidup berbahagia
