DISKUSI BIDANG PENDIDIKAN DAN PEMBERDAYAAN EKONOMI

Yayasan Dana Paramita Majapahit ( YDPM ) selalu berkomitmen untuk mewujudkan tujuh bidang pengembangan. Pada hari Sabtu, 27 Januari 2024 YDPM mengadakan diskusi terkait bidang pendidikan dan pemberdayaan ekonomi. Kegiatan ini dilakukan dengan mengundang penerima beasiswa, yaitu Sdri, Vivian Venesia (alumni Universitas Widya Mandala lulus tahun 2022) dan menerima kunjungan dari umat buddha, yaitu Sdr. Tris.

Pada pertemuan tersebut, YDPM diwakili oleh Bapak Ong Pendopo Winoto selaku ketua pengurus dan para staf membahas kesan dan pesan dari Sdri. Vivian terkait beasiswa yang disalurkan oleh YDPM melalui Yayasan Buddhayana Dharmawira Centre. Ia mengatakan bahwa YDPM menjadi peran penting dalam membantu menyelesaikan pendidikan tinggi yang ia tempuh. Sedangkan untuk pemberdayaan ekonomi, Sdr. Tris berharap bahwa penyaluran dana untuk bidang tersebut segera direalisasikan agar kesejahteraan umat buddha pada sektor Usaha Mikro Kecil dan Menengah dapat berkembang.

Terimakasih kepada para donatur yang telah berjasa memberikan beasiswa kepada umat Buddha dalam mewujudkan mimpinya. Terimakasih kepada mitra kami, Yayasan Buddhayana Dharmawira Centre karena menjadi wadah dalam penyaluran dana.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *